Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pointer, Tipe Data Paling Fleksibel Pada Bahasa Pemrograman Delphi

www.niguru.com
Niguru.com |Kamis, 20 Jun 2019 | Ada sebuah tipe data spesial /khusus yang ada di Delphi yaitu tipe data pointer, tipe data jenis ini unik karena sebenarnya pointer adalah PELENGKAP sebuah tipe data, jadi bukanlah tipe data yang sebenarnya.

Pada aplikasi Delphi tipe data pointer digunakan untuk menyatakan sebuah tipe data yang pada saat operasi berlangsung bisa dibuat menjadi ada /aktif dan bisa juga dibuat menjadi tidak ada /non aktif.



Borland sebagai produsen Delphi menyediakan pointer ini untuk membantu programmer dalam membuat aplikasi yang membutuhkan variabel dalam jumlah banyak. Dengan menggunakan pointer, programmer cukup mendeklarasikan beberapa variabel saja kemudian dibuat aktif atau non aktif sesuai dengan keperluan.

Untuk mengaktifkan pointer digunakan instruksi NEW, dan untuk me-non aktif-kan digunakan instruksi DISPOSE. Ciri khas dari pointer adalah ada tambahan karakter ^ diawal deklarasi dan karakter ^ mendampingi variabel bertipe data pointer, pada saat variabel tersebut digunakan dalam operasi.
Agar lebih jelas, ikuti contoh dan penjelasan berikut ini:

Ketikkan instruksi berikut ini pada halaman Project Source:

Type
pelengkapinteger = ^Integer;

var
a,b,c :pelengkapinteger;
begin
new(a);write('a = ');readln(a^);
new(b);write('b = ');readln(b^);
new(c);
c^:=a^+b^;
writeln('hasil penjumlahan a + b adalah: ', c^);
dispose(a);dispose(b);dispose(c);
readln;
end.

www.niguru.com


Hasilnya:

www.niguru.com

Demikianlah penjelasan mengenai pointer. Semoga penjelasan pada posting kali ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan bagi para pembaca sekalian.
Selamat beraktivitas .. Have a nice day :-)

www.Niguru.com (Nino Guevara Ruwano)

Posting Komentar untuk "Pointer, Tipe Data Paling Fleksibel Pada Bahasa Pemrograman Delphi"