Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Beginilah Cara Untuk Menandai Cell Dengan Warna Yang Dapat Berubah Secara Otomatis Pada Microsoft Excel

www.niguru.com
Niguru.com | Kamis, 17 Okt 2019 | Seringkali user perlu menandai suatu cell tertentu dengan warna yang sudah ditentukan untuk mempermudah user dalam mengenali adanya suatu nilai yang mencapai suatu target, atau kurang dari suatu target.

MS (Microsoft) Excel memiliki suatu fasilitas untuk mewarnai cell tertentu dengan warna yang sudah ditentukan oleh user secara otomatis, dan akan dapat berubah secara otomatis pula mengikuti data yang ada pada cell tersebut.



Sebagai contoh dapat kita gunakan file dari latihan yang pernah dimuat pada posting sebelumnya (baca: Inilah Cara Untuk Menggunakan Fungsi IF Pada Microsoft Excel)

Untuk pembaca yang tidak ingin mengetikkan sendiri nilai yang tertuang pada cell pada file latihan tersebut silakan download di:
http://eunsetee.com/Vmha

www.niguru.com

www.niguru.com


Klik cell E3 (kolom Result) >  icon Conditional Formatting > Highlight Cell Rules > Text that Contains:


www.niguru.com

Pada kolom Format cells that contain the text, ketik: FAILED > klik OK:

www.niguru.com

Masih pada kolom E3, tekan [Ctrl + C] untuk melakukan copy cell, lanjutkan dengan blok cell E4 .. E8, tekan [Ctrl + V] untuk melakukan paste:


www.niguru.com

Hasilnya:


www.niguru.com

Conditional formatting aktif pada cell E4 .. E8 setelah proses paste. Sekarang setiap kali ada perubahan nilai pada kolom Exam Score yang merubah Result, misal: dari FAILED menjadi PASS, atau sebaliknya akan turut merubah warna dari cell yang bersangkutan.

Cell dimana nilai FAILED berada akan berwarna merah.
Demikian penjelasan mengenai cara untuk menandai cell dengan warna yang sudah ditentukan oleh user, dan dapat berubah secara otomatis mengikuti perubahan nilai.

Selamat mencoba .. Have a nice day :-)

www.Niguru.com (Nino Guevara Ruwano)

Posting Komentar untuk "Beginilah Cara Untuk Menandai Cell Dengan Warna Yang Dapat Berubah Secara Otomatis Pada Microsoft Excel"