Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Beginilah Cara Untuk Membuat Daftar Isi Buku Yang Dapat Link Ke Halaman Yang Dituju

www.niguru.com Niguru.com | Kamis, 2 Sep 2021 | Bagi user MS (Microsoft) Word yang menggunakan aplikasi ini untuk membuat buku dengan banyak halaman, biasanya perlu satu halaman khusus untuk daftar isi dari buku yang sudah dibuat tersebut, yang berisikan bab atau sub bab, dan nomor halaman, untuk memudahkan pencarian.

Niguru.com akan membagikan cara untuk membuat daftar isi yang dapat link ke halaman yang dituju. User cukup klik bab atau sub bab pada daftar isi, maka halaman yang dituju akan langsung terbuka.

Pertama kali siapkan terlebih dahulu daftar isi dari buku:

www.niguru.com

Selanjutnya kita tempatkan Bookmark pada lokasi yang akan dituju. Pada contoh setiap bab diawali dengan nomor Part 1 .. Part 15. Niguru.com akan menempatkan Bookmark satu persatu.
  1. Klik pada lokasi dimana Part 1 berada.
  2. Klik tab Insert.
  3. Klik Bookmark.

www.niguru.com
  1. Ketik nama Bookmark, misal p1 (boleh diberi nama lain).
  2. Klik Add.

www.niguru.com
  1. Klik pada lokasi dimana Part 1 berada.
  2. Klik tab Insert.
  3. Klik Bookmark.

www.niguru.com
  1. Ketik nama Bookmark, misal p2 (boleh diberi nama lain).
  2. Klik Add.

www.niguru.com

 
Sebagai contoh Niguru.com baru menempatkan Bookmark pada Part 1 dan Part 2 dulu. 
Selanjutnya cara membuat link.
  1. Select (tandai) kalimat yang akan dibuat link.
  2. Klik Hyperlink.


www.niguru.com
  1. Klik side tab Place in This Document
  2. Pilih dan klik p1.
  3. Klik OK.

www.niguru.com

Hasilnya secara default MS Word akan menandai teks yang berupa link dengan warna biru dan garis bawah:

www.niguru.com

 
Untuk mencoba link.
  1. Klik tab View.
  2. Klik Full Screen Reading.


www.niguru.com

Klik pada teks yang sudah berupa link:

www.niguru.com

Hasilnya halaman dimana Part 1 berada akan terbuka:

www.niguru.com

 
Lanjutkan pembuatan Bookmark sampai ke bab yang terakhir (dalam contoh = Part 15), dan selesaikan semua link menuju ke setiap Bookmark yang sesuai.

Demikianlah penjelasan mengenai cara untuk membuat daftar isi yang dapat link ke halaman yang dituju untuk memudahkan pencarian.
Selamat mencoba .. Have a nice day :-)

www.Niguru.com (Nino Guevara Ruwano)

Posting Komentar untuk "Beginilah Cara Untuk Membuat Daftar Isi Buku Yang Dapat Link Ke Halaman Yang Dituju"