Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Membuat Foto Dengan Resolusi Yang Lebih Rendah Dengan Aplikasi Open Camera

www.niguru.com Niguru.com | Kamis, 30 Sep 2021 | Saat ini HP (handphone) yang dilengkapi dengan kamera sudah merupakan produk umum, dan produk-produk baru biasanya menyertakan kamera HP dengan resolusi yang tinggi.

Banyak user yang tidak mengetahui bahwa tingginya resolusi harus dibayar dengan makin besarnya ukuran file gambar yang dihasilkan. Padahal tidak semua foto perlu resolusi tinggi. Foto pamer makanan, foto bukti slip transfer dari ATM, foto resep dokter, dan lain sebagainya biasanya tidak perlu resolusi tinggi.

Silakan download aplikasi Open Camera lewat Google Play store yang tersedia pada HP Android:

www.niguru.com

 
Buka aplikasi yang sudah diinstal. Berikut ini langkah-langkah untuk menurunkan resolusi.
  1. Klik tombol Settings.
  2. Klik Photo settings.
  3. Klik Camera resolution.


www.niguru.com

Pilih saja salah satu pilihan resolusi yang lebih rendah, misalnya 800 x 600 pixel. Hasilnya bila digunakan untuk memotret dapat menghasilkan foto dengan ukuran yang jauh lebih kecil ukurannya, dengan kualitas yang tidak terlalu terlihat bedanya:

www.niguru.com

Note:
Gambar dengan ukuran kecil juga lebih ringan saat dikirimkan. Penerima gambar dapat membuka gambar yang dikirimkan dengan lebih cepat (misalnya berkirim gambar via aplikasi Whatsapp, atau media chat lainnya).

Demikianlah pengenalan seputar aplikasi Open Camera yang dapat digunakan untuk membuat foto dengan resolusi yang lebih rendah.
Selamat mencoba .. Have a nice day :-)

www.Niguru.com (Nino Guevara Ruwano)

Posting Komentar untuk "Membuat Foto Dengan Resolusi Yang Lebih Rendah Dengan Aplikasi Open Camera"