LED Yang Dikendalikan Lewat Data Serial - Part 1 (Mikrokontroler)
Niguru.com | Kamis, 16 Mei 2019 | Mengendalikan rangkaian berbasis microcontroller dari PC (komputer), merupakan pilihan populer saat ini bagi para praktisi elektronika di bidang automatic system control.
Data dari PC dapat dikirimkan secara paralel (lewat port LPT, yang biasanya digunakan untuk printer), atau dikirimkan secara serial (lewat port RS-232, yang dahulu sebelum port PS2 dan kemudian USB populer digunakan sebagai port I/O untuk mouse).
Dalam posting kali ini Niguru.com akan menjelaskan mengenai cara untuk memprogram mikrokontroler agar dapat menerima data dari PC lewat koneksi serial yang memang lebih populer dibandingkan pengiriman data lewat koneksi paralel, dimana data yang dikirimkan tersebut berisi perintah bagi mikrokontroler untuk mengaktifkan atau menon-aktifkan LED.
Rangkaian yang dipergunakan adalah rangkaian trainer dengan output transistor PNP, dimana untuk praktek kali ini perlu dipasangkan LED (light emitting diode) yang rangkaiannya bisa dilihat pada gambar berikut:
Diagram rangkaian dan programnya adalah sebagai berikut:
Demikianlah rangkaian berikut program pada rangkaian mikrokontroler untuk menyalakan LED yang dikendalikan dari PC. Penjelasan akan dilanjutkan dengan cara untuk memprogram PC, yang akan dijelaskan pada posting selanjutnya.
Semoga penjelasan pada posting kali ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan bagi para pembaca sekalian.
Selamat beraktivitas .. Have a nice day :-)
www.Niguru.com (Nino Guevara Ruwano)
Posting Komentar untuk "LED Yang Dikendalikan Lewat Data Serial - Part 1 (Mikrokontroler)"